Sarmi – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mararena, Ipda Syarifuddin, S.Sos., melaksanakan kegiatan Door To Door System (DDS) di Kampung Rawa Biru, Kelurahan Mararena, Distrik Sarmi, pada Kamis (22/01/2026).
Kegiatan DDS ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta membangun komunikasi yang baik dengan wakil rakyat dan warga masyarakat. Melalui kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas secara langsung melakukan pengecekan situasi keamanan lingkungan sekaligus mendengarkan keluhan, saran, serta masukan dari masyarakat terkait kondisi kamtibmas di wilayah Kelurahan Mararena.
Pada kesempatan itu, Ipda Syarifuddin, S.Sos., menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga situasi kamtibmas di Kelurahan Mararena, khususnya di RT 05 Kampung Rawa Biru, agar tetap aman dan kondusif. Ia juga mengajak warga untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang terjadi dengan cara yang baik melalui musyawarah dan mufakat, sehingga tidak berkembang menjadi konflik yang dapat mengganggu ketertiban umum.
Melalui kegiatan Door To Door System ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin harmonis antara Polri dan masyarakat, serta meningkatnya kepercayaan warga terhadap kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Tutup.(rd)





































