Tiom – Dalam Rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang putusan MK, Kapolsek Tiom Ipda Abu Bakar bersama personel Polsek lakukan patroli rutin, Senin (4/2/2025) Pagi.
Kegiatan patroli merupakan langkah proaktif untuk mencegah terjadinya kejahatan. Anggota Polsek Tiom secara rutin melaksanakan patroli di wilayah pusat keramaian, seperti pasar, tugu tiom, kantor BPD dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif
Menurut Kapolsek Tiom Ipda Abu Bakar pelayanan patroli Polsek Tiom merupakan komponen kunci dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya. Melalui pengawasan kejahatan, penanganan masalah sosial dan responsif terhadap situasi darurat
“Polsek Tiom berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk memenuhi kebutuhan keamanan dan membangun hubungan yang positif antara kepolisian dan masyarakat,” Sambung Kapolsek.(rd)